Merespon Aksi Demonstrasi, Jokowi : Tak Ada Penundaan Pemilu 2024

Jakarta, Medconas.com– Menjawab keraguan publik sekaligus pernyataan aksi demo mahasiswa di sejumlah, daerah. Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan tidak ada penundaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.Demikian kata Jokowi, kemarin Ahad (10/4/2022).
Tahapan pemilu itu sudah dimulai nanti di pertengahan Juni 2022. Ketentuan tersebut didasari oleh ketentuan Undang-Undang (UU) yakni 20 bulan sebelum pemungutan suara,” kata Presiden Joko Widodo saat rapat Pemilu dan Pilkada serentak secara virtual pada Minggu (10/4/2022).
Menurutnya, pemerintah bersama DPR juga telah menyepakati pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak akan diselenggarakan pada tahun yang sama. Tepatnya, pada November 2024.
” Tidak ada penundaan Pemilu, karena itu telah sesuai keputusan yang telah diambil bersama Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) akan di selenggarakan pada 14 Februari 2024 mendatang. Jadi Saya katakan, Pilkada nanti tetap akan diselenggarakan pada November 2024,” tegasnya.
Ia menambahkan, betapa pentingnya dua hajatan akbar tersebut, seharusnya didukung oleh seluruh instansi terkait agar ikut menyosialisasikannya kepada masyarakat secara masif. Melalui berbagai kanal komunikasi yang dimiliki.
“Tahapan pemilu itu sudah akan dimulai nanti di pertengahan Juni 2022. Ketentuan tersebut didasari oleh ketentuan Undang-Undang (UU) yakni 20 bulan sebelum pemungutan suara,” kata Presiden Joko Widodo saat rapat Pemilu dan Pilkada serentak secara virtual.
“Perlu di jelaskan jangan sampai nanti muncul spekulasi informasi yang isinya pemerintah tengah berupaya untuk melakukan penundaan pemilu atau spekulasi mengenai perpanjangan jabatan presiden, 3 periode. Itu tidak benar” tuturnya