KRIMINALLAHATMUARAENIM

Tiga Hari Alami Kritis, Korban Pembakaran Oleh Oknum Polisi Lahat Akhirnya Meninggal Dunia

MuaraEnim, Medconas.com– Publik tentu masih ingat, kasus pembakaran seorang wanita muda bernama Negsih Marlina, yang di duga dilakukan oleh anggota polisi bertugas di Lahat Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), akhirnya, Sabtu (26/3/2022) menghembuskan nafas terakhirnya.

Deketahui, korban Nengsih sempat dirawat di Rumah Sakit HM Rabain. Korban meninggal setelah sempat kritis dan masuk ruang ICU dan dinyatakan meninggal pada pukul 14.37 WIB, Sabtu (26/3/2022).

Diberitakan sebelumnya, Nengsih sendiri sempat kritis sebelum akhirnya meninggal dunia. saat ini jenazah sudah dibawa keluarga ke rumah duka yang berada Jalan Rukun Damai Rt 3 RW 3 Kelurahan Tungkal Kecamatan Muara Enim.

Jenazah Nengsih sendiri tiba di rumah duka sekitar pukul 16.00 WIb menggunakan mobil jenazah RS HM Rabain.

Menurut keterangan keluarga korban, korban sempat mengalami kritis sejak tiga hari lalu, tadi kita sempat mencari pendonor, namun karena kondisi korban sudah kritis dan belum sempat mendapatkan tambahan darah, korban dinyatakan meninggal.

Sementara itu, Direktur RSUD HM Rabain Muara Enim dr. Alfurqon membenarkan meninggalnya Nengsih korban pembakaran oknum polisi anggota Polres Lahat tersebut.

“Benar pasien telah meninggal dunia sekitar pukul 14.30 Wib sore ini dan sekarang sudah dibawa ke rumah duka untuk diurus pemakamannya oleh pihak keluarga,”ujarnya.

Melansir Tribunsumsel, Kapolres Muara Enim melalui Wakapolres Muara Enim Kompol Indarmawan, membenarkan adanya penambahan penjagaan terhadap oknum polisi Ardiyansah di RS, sebagai antisipasi untuk hal-hal yang tidak diinginkan apalagi oknum Polisi tersebut statusnya sudah tersangka dan kini masih menjalani penanganan medis.

“Kita perketat penjagaan hanya untuk antisipasi, saat ini tersangka juga sudah kita borgol,” tegasnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button