Jay Idzes Tetap Bisa Dimainkan Saat Menjamu Jepang, Sumardji Beberkan Alasannya..!

Jakarta, Medconas.com, —- Sempat diterpa isu kurang menyenangkan, usai Timnas Indonesia kalah tipis melawan China dengan skor 1:2 di matchday ke empat Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang menyebut Tim Garuda bakal kehilangan tembok pertahanan Jay Idzes lantaran akumulasi kartu kala Indonesia menjamu Jepang di Jakarta, 15 November mendatang.
Manajer Timnas Indonesia Sumardji memastikan Jay Idzes tidak akan absen dan bisa bermain. di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta November 2024 mendatang. Hal itu disampaikannya berdasarkan regulasi Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang mengharuskan pemain absen satu laga jika terkena akumulasi kartu kuning.
” Idzes mendapat kartu kuning dalam laga melawan China pada 15 Oktober 2024 kemarin, Sebelumnya, pemain Venezia FC ini mendapat kartu kuning saat melawan Vietnam pada babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, 26 Maret 2024. Nah, kan ada pemutihan kartu kuning antara babak kedua dan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Artinya, Jay Idzes baru mendapat kartu kuning saat ini, ” tegasnya.
“Jay Idzes tidak akumulasi kartu dikarenakan itu [vs Vietnam] masih masuk round dua. Sedangkan untuk round tiga pemutihan semua. Yang dihitung hanya round tiga,” kata Sumardji seperti dilansir dari CNNIndonesia.com, Jumat (18/10).
Dengan kata lain Timnas Indonesia hanya kehilangan Ivar Jenner yang menjamu Jepang. Jenner mendapat kartu kuning saat melawan Bahrain dan China dalam dua laga berturut-turut.
” Yang akumulasi kartu hanya Ivar Jenner,” kata pria yang juga menjabat Ketua Badan Tim Nasional (BTN) PSSI.
Sumardji pun sudah bisa mendampingi Timnas Indonesia saat melawan Jepang. Sebelumnya Sumardji absen ketika melawan China karena dikartu merah wasit dalam laga melawan Bahrain.