Kawasan Jalan POM IX Lorok Pakjo Palembang Padam, Ternyata Ini Penyebabnya..!
Palembang, Medconas.com–Kebakaran terjadi di salah satu trafo gardu listrik yang berada di Jalan POM IX, Lorok Pakjo, Kecamatan Ilir Barat I Palembang, Sabtu siang (17/12/2022) sekitar pukul 14:30 WIB.
Riski salah seorang koordinator teknisi ULP Rivai mengatakan, gardu listrik tersebut bertegangan 450 kV yang menyalurkan aliran listrik untuk pemukiman warga di sekitar POM
” Untuk sementara waktu kita padamkan, namun kita akan segara mengcover permasalahan tersebut, ” katanya.
Disinggung mengenai dampak pemadaman tersebut apakah turut menggangu fasilitas publik di kawasan tersebut. Dirinya berujar, gardu ini tidak menganggu aliran listrik untuk Hotel dan Mall yang berada di dekat gardu yang terbakar tersebut.
“Untuk hotel dan mall tidak terdampak karena kedua bangunan tersebut memiliki aliran listrik yang berbeda,” ujarnya.
Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek IB 1 Palembang, Iptu Apriansyah mengatakan tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.
” Kita juga sudah menerjunkan tim inafis dari Polrestabes Palembang . Sekarang masih diselidiki, ” ujarnya.
” Dugaan sementara api diketahui berasal dari salah satu trafo yang ada di gardu tersebut. Api bisa di padamkan 30 menit setelah dua buah mobil pemadam dan 9 buah APART dikerahkan untuk memadamkan api,” tuturnya.