SUMSEL

Vera, Istri yang Menghilang 10 Hari Pasca Menikah Akhirnya Muncul ke Publik, Ini Penjelasannya…!

Palembang, Medconas.com—-Vera (27) pengantin yang baru 10 hari menikah mengaku kaget saat mengetahui viralnya pemberitaan tentang dirinya di media sosial.

Dalam kesempatanya, istri dari Sutanto yang diketahui merupakan juragan bebek dikampungnya ini mengaku, apa yang dinyatakan suaminya adalah tidak benar.

“Kabar yang ada di berita itu bohong semua, di ada-adain semua sama dia,” kata Vera.

“Saya kaget baru semalam pergi, pemberitaan tentang saya di mana-mana,” tambahnya.

Dirinya juga membantah bahwa dirinya lebih dulu mengajak Sutanto menikah dan karena dijodohkan oleh keluarga.

Sebelumnya Sutanto menyebut bahwa Vera lah yang lebih dulu mengajak dia menikah sebelum akhirnya Vera sengaja menghilang.

“Ceritanya tidak seperti itu, saya itu memang sudah kenal dengan Sutanto karena dijodohkan keluarg. Namun karena saat itu Sutanto ingin langsung menikah setelah dua bulan berkenalan, jadi saya belum bersedia,” ungkap Vera, Jumat (21/7/2023).

Setelah itu, kata Vera, dirinya sempat tidak saling memberi kabar dengan Sutanto dan memutuskan bekerja disebuah perusahaan di riau.

Karena teringat Sutanto cukup serius dengan dirinya, Vera pun akhirnya menghubungi Sutanto. Namun saat itu Vera hanya menghubungi untuk menanyakan kabar Sutanto saja. Saat itu, kata Vera, Sutanto sempat tidak percaya bahwa yang menghubunginya benar- benar Vera.

“Dia sempat tidak percaya bahwa yang menghubunginya itu adalah saya. Dia bilang ini benar Vera ya,” ungkapnya.

Vera menghubungi Sutanto karena merasa laki-laki tersebut cukup serius dengan dirinya. Dirinya ingat betul perkataan Sutanto dulu bahwa kalau dirinya tidak jadi menikah dengan Vera maka akan pergi dari kampung halaman.

” Setelah itu, kami pun saling memberi kabar, saling telpon layaknya pasangan kekasih menjalin hubungan dari jarak jauh. Setelah itu dia lalu mengajak saya untuk serius dalam membina rumah tangga,”  tuturnya.

Saat itu Vera tak langsung mengiyakan, apalagi saat itu ia bekerja cukup jauh sehingga kalau mau pulang harus menyiapkan biaya yang cukup besar.

“Namun saat itu,  Sutanto mau mengongkosi saya untuk pulang ke rumah, orang tua saya juga diberikannya uang,” terang Vera.

Saat itu hati Vera luluh karena merasa Sutanto yang ia kenal orangnya sangat baik.

“Aku pikir dia baik orangnya. Dan ternyata, dia mau ongkosi saya pulang agar bisa menikah dengan saya, ”  ungkap Vera lagi.

Setelah itu, Vera akhirnya pulang dan memutuskan untuk melangsungkan hubungan ke jenjang yang lebih serius dengan Sutanto.

Terpisah Sutanto mengatakan saat ini dia masih menunggu istrinya untuk pulang namun dia juga akan menenangkan pikirannya dulu.

“Untuk sementara ini biarlah aku menenangkan pikiranku dulu, kelanjutannya ya nanti lagi, kalau dia ada etikad baik untuk kembali ya saya tunggu kalau ngga ya udah,” bebernya.

Namun pada saat ditanya apakah akan meminta kembali semua uang yang sudah dikeluarkan untuk meminang Vera apabila Vera memang tidak mau kembali padanya, Sutanto tertawa dan menyerahkan itu kepada kuasa hukumnya.

“Itu yang saya keluarkan lebih dari 60 juta tapi kalau 100 juta itu kebanyakan, kalau soal yang itu (uang) kita serahkan saja kepada kuasa hukum,” beber Sutanto.

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button